Astra Motor Kalbar Jadikan Siswa SMKN 4 Sebagai Generasi #Cari_aman

Apa? Sobat Pada hari Selasa tepatnya tanggal 24 Mei 2022 Astra Motor Kalimantan Barat memberikan Edukasi #Cari_aman secara rutin untuk SMK N 4 Pontianak. Edukasi yang diberikan secara rutin ini tentunya memiliki tujuan agar Generasi #Cari_aman menyeluruh di Sekolah SMK N 4 Pontianak. Astra Motor Kalimantan Barat memberikan keseruan dalam memberikan pemahaman keselamatan berkendara kepada siswa siswa.
Astra Motor Kalimantan Barat tercatat secara rutin memberikan edukasi safety riding kepada siswa di SMK N 4 Pontianak. Edukasi yang dilaksanakan secara rutin ini bertujuan agar keseluruhan siswa menjadi Generasi #Cari_aman dan nyaman ketika berkendara. Banyak dari Siswa memberikan tanggapan yang positif dengan edukasi ini, dan tidak sedikit juga yang bertanya terkait keselamatan berkendara ketika berada dijalan raya.

Edukasi Safety Riding dari Astra Motor Kalbar

Muhammad Ashari selaku Siswa SMK N 4 Pontianak mengungkapkan keseruannya dalam edukasi safety riding yang diberikan oleh Astra Motor Kalimantan Barat,” Saya merasa sangat senang karena Astra Motor Kalimantan Barat memberikan edukasi keselamatan berkendara secara seru dan banyak hadiahnya.”,Tuturnya.
Antofany Yusticia Ahmadi selaku Manager Marketing Astra Motor Kalimantan Barat mengungkapkan akan memberikan edukasi secara rutin kepada siswa- siswa yang bersekolah di Kalimantan Barat terkait keselamatan berkendara agar semua siswa paham dan aman ketika berkendara,”Kami Selaku Astra Motor Kalimantan Barat akan selalu mengedukasi siswa-siswa yang berada dikalimantan barat agar mereka paham akan keselamatan berkendara untuk diri sendiri dan orang lain ketika berada dijalan.”, Tuturnya.
Tagline #Cari_aman yang pertama kali digaungkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) pada tahun 2017 sebagai bentuk konsistensi dalam keselamatan di jalan raya saat ini menjadi trend dikalangan pengguna motor Honda. Tagline #Cari_aman dipercaya AHM sebagai wujud prespektif baru yang identik dan cocok dengan segmen anak muda.
Pemilihan bahasa yang mudah dimengerti di kalangan anak muda, diharapkan mampu meningkatkan kesadaran dan komitmen dalam keselamatan berkendara generasi muda.
Kampanye ini dipopulerkan dengan mengangkat sisi keseruan khas anak muda, dengan menyuguhkan perspektif baru bagi generasi muda agar dapat meningkatkan minat dan komitmen mereka dalam keselamatan berkendara.
Edukasi Safety Riding membahas mulai filosofi Honda yaitu Respect for Human life 3 joy yaitu kepedulian kita terhadap kehidupan sekitar kita dengan 3 pilar (safety, hardware, software).
Pembahasan pilar safety dimulai dengan keharusan untuk berkendara dengan menggunakan perlengkapan berkendara yang aman mulai dari helm, jaket, sarung tangan, pakaian dan sepatu. Pada pilar hardware dijelaskan keunggulan sepeda motor Honda dengan fitur Safety nya, misalnya beberapa sepeda motor sudah menggunakan CBS (combi brake system) dan ABS (anti lock braking system). Kemudian, pada pilar software Astra Honda Motor memberikan edukasi kepeda peserta tentang Safety Riding.

Safety riding


Astra Honda Motor menjelaskan juga bahwasanya siswa siswi sekolah menengah pertama belum boleh mengendarai sepeda motor dikarenakan belum cukup umur. Untuk siswa siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) diimbau untuk tetap menggunakan perlengkapan berkendara walaupun tidak mengendarai sepeda motor atau sebagai penumpang saat berkendara sepeda yang sesuai dengan tagline keselamatan berkendara dari Honda itu #Cari_aman gunakan helm dan jaket pada saat berkendara.
Sebagai pelopor keselamatan berkendara, melakukan berbagai kegiatan edukasi dan mengkampanyelan kesadaran keamanan di jalan raya. Dengan tagline #Cari_aman ini diharapkan bisa menjadikan keselamatan berkendara sebagai bagian dari gaya hidup.
#Cari_aman’ sendiri merupakan ungkapan yang sangat populer di kalangan generasi muda, dimana kata ini mengandung makna bersikap hati-hati dengan tetap mengangkat sisi keseruan khas anak muda. Karenanya dengan tagline #Cari_aman, Honda ingin memberikan pesan serius bagi masyarakat agar dapat meningkatkan minat dan komitmen mereka dalam keselamatan berkendara.(RAA)



Posting Komentar

0 Komentar